Risiko Bisnis Online yang Perlu Anda Ketahui

9 Maret 2020 © Protected by COPYSCAPE

Di zaman modern seperti yang sedang kita alami sekarang ini, internet menjadi salah satu bagian yang sulit terpisahkan dari kehidupan manusia. Hal ini dikarenakan teknologi internet telah memberikan pengaruh yang begitu besar dalam hampir semua bidang, seperti misalnya di dalam dunia bisnis di mana saat ini kegiatan bisnis telah bisa dilakukan secara online. Bisnis online sendiri menawarkan sangat banyak kemudahan yang tidak akan bisa Anda temukan pada bisnis konvensional sehingga diminati oleh banyak orang.

Kegiatan bisnis yang dilakukan secara online akan memungkinkan Anda untuk bisa menjual berbagai macam produk baik berupa barang ataupun jasa tanpa harus bertemu secara langsung dengan para pembeli. Selain itu bisnis online juga akan membuat jangkauan pasar Anda menjadi semakin luas, bahkan hingga ke seluruh dunia. Meskipun menawarkan banyak kemudahan, tetapi bisnis online tetap memiliki resiko seperti halnya bisnis konvensional. Apabila Anda merasa penasaran, berikut ini akan kami ulas risiko bisnis online yang perlu Anda ketahui.

Risiko Bisnis Online yang Perlu Anda Ketahui Sebelum Terjun ke Bisnis Online

Risiko Bisnis Online yang Perlu Anda Ketahui

Ilustrasi analisis pasar untuk bisnis online [Photo by Lukas from Pexels]

1. Tingkat Persaingan yang Tinggi

Salah satu risiko bisnis online yang harus Anda ketahui adalah tingkat persaingan yang tinggi. Seperti yang Anda ketahui bahwa bisnis online memang menawarkan begitu banyak kemudahan bagi para pelakunya sehingga membuat banyak orang tertarik untuk menggelutinya yang mana menjadikan tingkat persaingannya semakin tinggi, tentu saja Anda harus siap untuk menghadapinya.

2. Permintaan Pasar yang Terus Berubah

Permintaan pasar yang terus berubah juga menjadi suatu risiko yang harus dihadapi oleh para pebisnis online. Pasalnya ada beberapa jenis produk yang trennya selalu berubah dari waktu ke waktu seperti misalnya produk fashion. Bagi pebisnis yang sudah lama berkecimpung di dalamnya tentu sudah mengetahuinya, tetapi hal tersebut akan menjadi tantangan bagi pebisnis yang masih baru.

3. Maraknya Penipuan

Seperti yang telah Anda ketahui bahwa bisnis yang dilakukan secara online akan memungkinkan para penjual dan pembeli untuk tidak bertemu secara langsung. Hal tersebut tentu saja menjadi suatu kelebihan tersendiri, tetapi demikian hal tersebut juga kerap dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan penipuan, sehingga Anda harus lebih berhati-hati.

4. Pengadaan Produk

Hal keempat yang juga menjadi risiko pada saat menjalankan bisnis online adalah pengadaan produk, risiko yang satu ini terutama sangat dirasakan oleh para dropshipper dan juga reseller. Apabila Anda tidak bisa menyediakan suatu produk yang sedang diminta oleh konsumen maka tentu saja hal ini akan menjadi masalah tersendiri karena bisa saja Anda akan kehilangan konsumen.

5. Pengiriman Produk

Selain pengadaan produk, risiko lainnya yang juga sering menjadi masalah dalam menjalankan bisnis online adalah proses pengiriman produk. Bisnis online memungkinkan Anda untuk tidak bertemu langsung dengan para pembeli sehingga tentu saja produk tersebut harus dikirim, tetapi proses pengiriman produk kepada konsumen akan membutuhkan waktu dan juga biaya ekstra.

Bagi Anda yang tertarik untuk menggeluti bisnis online, maka hendaknya Anda mengetahui risikonya terlebih dahulu.

Komentar pada artikel "Risiko Bisnis Online yang Perlu Anda Ketahui"

Klik bagian ini untuk membuka riwayat komentar
Belum ada riwayat komentar pada postingan ini. Jadilah yang pertama memberikan komentar atau pertanyaan melalui form komentar di bawah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *