Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Tas Kanvas

Perbaruan: 2 April 2020 , © Protected by COPYSCAPE

Pernahkah kamu membeli suatu barang lalu tiba-tiba memutuskan untuk tidak menggunakannya? Sebagian besar orang pasti menjawab iya. Hal ini sebenarnya wajar namun tidak boleh dipelihara. Kamu pasti rugi banyak jika membeli sesuatu yang ujung-ujungnya tidak terpakai sama halnya dengan membeli tas kanvas.

Banyaknya pihak yang jual tas kanvas pasti akan membuatmu semakin bingung menentukan yang benar-benar kamu perlukan. Cara mensiasatinya adalah dengan mempertimbangkan beberapa hal sebelum membeli tas kanvas. Without further ado, let’s find it out!

Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Tas Kanvas

Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Tas Kanvas

Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Tas Kanvas

1. Pilih Jenis Kain Kanvas yang Paling Pas

Orang awam akan mengira bahwa tas kanvas hanya terdiri dari satu jenis saja. Padahal, kain kanvas yang dibuat menjadi tas memiliki beberapa jenis dengan nama yang berbeda. Nah, kamu pun sebaiknya mengetahui beberapa jenis dengan kualitas yang bagus serta kekurangan dan kelebihannya. Bagaimanapun juga, kualitas harus dinomorsatukan.

2. Pilih Motif Tas Kanvas yang Tidak Musiman

Alasan lain yang biasanya membuat barang yang sudah dibeli mejadi tidak terpakai adalah karena motif atau desain tas yang sudah tidak tren lagi. Fashion memang tidak bisa dihambat perkembangannya. Tidak bisa dipungkiri bahwa mode fashion tertentu akan kuno pada saatnya. Cara mengantisipasinya adalah dengan memilih motif dan model tas yang tidak musiman.

Tas kanvas totebag yang bermotif garis-garis atau polkadot dijamin menjadi motif dan model tas kanvas yang tidak musiman. Selain totebag, kamu juga bisa memilih tas jinjing asal ingat untuk memilih motif yang tidak musiman.

3. Pilih Jenis Tas Kanvas yang Paling Usable

Tas kanvas bukan hanya sekadar totebag atau tas kanvas jinjing saja. Tas yang dibuat dari kain kanvas ini juga tersedia dalam berbagai model lainnya seperti clutch bahkan tas ransel. Nah, walaupun totebag lebih booming, kamu jangan langsung membelinya begitu saja. Pertimbangkan apakah kamu memang suka model tersebut. Jika tidak, pilihlah model tas kanvas lainnya. Intinya, pastikan barang yang kamu beli itu memang kamu butuhkan.

4. Ketahui Cara Merawatnya

Tas berbahan kanvas memang jauh lebih simpel cara merawatnya jika dibandingkan dengan cara merawat tas bahan lainnya. Namun, kamu tetap harus mengetahuinya terlebih dahulu. Tas kanvas sebaiknya tidak berada di bawah sinar matahari terlalu lama, atau dalam keadaan lembab yang terlalu lama. Jika tas kanvasmu kotor, kamu harus mencucinya dengan menggunakan kain atau spons lembut yang tidak terlalu basah. The way you treat your bag is everything.

Itulah 4 hal yang sebaiknya kamu pertimbangkan terlebih dahulu sebelum membeli tas kanvas. Semua orang adalah konsumen tapi tidak semua orang merupakan konsumen yang pintar. So, be the smart one!

Komentar pada artikel "Lakukan 4 Hal Ini Sebelum Membeli Tas Kanvas"

Klik bagian ini untuk membuka riwayat komentar
Belum ada riwayat komentar pada postingan ini. Jadilah yang pertama memberikan komentar atau pertanyaan melalui form komentar di bawah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *