MUHRID

Kunci Jawaban Webinar Asthma dan Rhinitis Alergi [Webinar 2021-17]

Berikut ini adalah kunci jawaban dari webinar apoteker 2021-17 berjudul Asthma dan Rhinitis Alergi yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 24 April 2021 oleh PP IAI.

Webinar Asthma dan Rhinitis Alergi

Poster Webinar Asthma dan Rhinitis Alergi [Webinar 2021-17]

Berikut soal dan kunci jawaban kuis atau post-test webinar IAI yang berjudul Asthma dan Rhinitis Alergi:

✅ Tiga tipe dasar alat inhalasi adalah metered dose inhaler, dry powder inhaler, dan nebulizer.

❌ Metered dose inhaler menghantarkan jumlah obat aerosol secara tidak spesifik dalam setiap aktuasi.

✅ Penggunaan spacer pada metered dose inhaler adalah untuk menghilangkan kebutuhan untuk koordinasi antara aktuasi dan napas pada penggunaan metered dose inhaler.

✅ Dry powder inhaler menghantarkan obat ke paru-paru dalam bentuk bubuk kering (dry powder).

❌ Dry powder inhaler memerlukan koordinasi antara aktuasi dan inhalasi.

❌ Diskus memiliki resistensi yang lebih tinggi dibandingkan turbuhaler.

✅ Diskus menghantarkan dosis yang lebih konsisten dan menghasilkan partikel halus dibanding Turbuhaler tanpa melihat laju hirupan pasien.

✅ Kesalahan kritis meningkat seiring usia untuk semua device tetapi lebih rendah dengan Diskus dibandingkan Turbuhaler.

❌ Untuk kortikosteroid inhalasi dapat diberikan menggunakan nebulizer tipe Ultrasonik dan Jet.

✅ Untuk pasien asma akut pilihan penggunaan alat inhalasi adalah nebulizer atau MDI + spaser.

✅ Asma adalah penyakit kronis yang membutuhkan terapi seumur hidup.

✅ Patofisiologi asma adalah inflamasi dan remodelling.

❌ Steroid tidak digunakan dalam terapi Asma.

✅ Beta Agonis merupakan salah satu obat yang digunakan dalam terapi Asma.

✅ 3 kelompok obat dalam terapi Asma adalah Controler, Reliever, add-on.

❌ Beta Agonis kerja pendek (Short Acting Beta Agonis-SABA) merupakan salah satu contoh controler.

✅ Terapi Asma dengan sediaan MDI dapat ditambahkan spacer.

❌ Menghindari Alergen tidak termasuk dalam konseling gaya hidup pasien Asma.

✅ Inhalasi Corticosteroid merupakan pilihan utama dalam terapi rhinitis alergi.

❌ Menghindari paparan alergen termasuk dalam point konseling Apoteker kepada pasien rhinitis alergi.

Jika teman sejawat memerlukan video pemaparan materi dari kegiatan ini, silakan menghubungi saya melalui email 🙂

Dengan adanya kunci jawaban webinar ini, saya berharap teman sejawat sekalian bisa lebih fokus menyimak paparan materi yang diberikan oleh narasumber tanpa harus memikirkan apakah nantinya bisa mendapatkan nilai yang cukup pada kuis atau post-test agar mendapatkan SKP pembelajaran yang ditawarkan.

Silakan digunakan sebagaimana mestinya dan semoga bermanfaat 😀

Exit mobile version