Contoh surat izin tidak masuk sekolah biasanya dicari dan ditulis oleh murid atau siswa yang sedang berhalangan hadir masuk sekolah. Alasannya bisa beragam, misalnya karena sakit, ada urusan keluarga, atapun alasan lainnya. Inti dari surat izin tidak masuk sekolah adalah untuk memberitahukan kepada pihak sekolah bahwa murid atau siswa yang bersangkutan tidak dapat hadir dan mengikuti pelajaran di sekolah sebagaimana biasanya.
Format Penulisan Surat Izin Tidak Masuk Sekolah
Surat izin tidak masuk sekolah tergolong sebagai surat pribadi, namun tentu tidak bisa disamakan seperti menulis surat untuk teman. Oleh karena surat ditujukan kepada instansi resmi (lembaga sekolah atau yayasan), maka bahasa yang digunakan dalam surat izin harus menggunakan bahasa yang formal dan kata-kata yang baku, serta ditulis dengan menggunakan format standar surat resmi, seperti:
- Tanggal Surat
- Alamat Surat
- Salam Pembuka
- Kalimat Pembuka Surat
- Isi Surat
- Salam Penutup
- Nama Pengirim
Selain format di atas, beberapa poin penting yang harus diperhatikan dalam menulis surat izin tidak masuk sekolah adalah:
Pengirim Surat
Bagian pengirim surat ditulis untuk menginformasikan siapa yang mengirim surat izin tersebut. Umumnya, surat izin tidak masuk sekolah mencantumkan nama orang tua atau wali dari murid yang berhalangan hadir sebagai pengirim surat.
Alasan Surat Izin
Bagian alasan surat izin ditulis untuk menyatakan alasan yang menyebabkan murid tidak bisa hadir ke sekolah.
Tujuan Surat Izin
Bagian tujuan surat izin ditulis untuk menginformasikan kepada siapa surat izin tersebut ditujukan (kepada kepala sekolah atau wali kelas).
Seperti disebutkan sebelumnya, surat izin tidak masuk sekolah bisa dibuat dengan alasan sakit, ada urusan keluarga, ataupun alasan lainnya. Oleh karena itu, pada artikel ini saya akan memberikan beberapa contoh surat izin tidak masuk sekolah dengan alasan yang berbeda-beda.
Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah karena Sakit
Alabio, 05 April 2017
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI-A
SMA Negeri 1 Sungai Pandan
di TempatDengan hormat,
Kami orang tua/wali murid dari:
Nama: Muhammad Riduan
Kelas: XI-A
Alamat: Jalan Pendidikan No. 28 AlabioMemberitahukan bahwa anak kami yang tersebut di atas tidak dapat mengikuti pelajaran sebagaimana biasanya karena sakit.
Mohon kiranya Bapak/Ibu Guru dapat memaklumi dan memberikan tenggang waktu untuk dapat berobat dan beristirahat hingga sembuh.
Demikian surat ini kami buat. Atas perhatian dari Bapak/Ibu Guru kami mengucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Muhrid
(Orang Tua Murid)
Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah karena Ada Acara/Urusan Keluarga
Alabio, 05 April 2017
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI-A
SMA Negeri 1 Sungai Pandan
di TempatDengan hormat,
Kami orang tua/wali murid dari:
Nama: Muhammad Riduan
Kelas: XI-A
Alamat: Jalan Pendidikan No.28 AlabioMemberitahukan bahwa anak kami tidak dapat mengikuti pelajaran sebagaimana biasanya karena harus menghadiri acara wisuda kakak tertuanya di Banjarmasin.
Mohon kiranya Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI-A dapat memberikan izin tidak masuk sekolah selama 2 hari.
Demikian surat ini kami buat. Atas kebijaksanaan dari Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI-A kami mengucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Muhrid
(Orang Tua Murid)
Nah, sekian informasi tentang Contoh Surat Izin Tidak Masuk Sekolah dengan alasan karena sakit dan ada acara/urusan keluarga. Nama murid dan nama orang tua yang tercantum di dalam contoh surat di atas merupakan nama saya sendiri. Nama sekolah di atas merupakan nama sekolah ketika saya SMA. Jika pihak sekolah merasa keberatan, silakan tinggalkan pesan di kolom komentar.
Semoga bermanfaat, bagi teman-teman yang saat ini sedang sakit, semoga cepat sembuh dan bisa beraktivitas normal seperti biasanya lagi 🙂