Perempuan kapan saja waktunya dan di mana saja selalu tetap ingin tampil. Sebab seperti itulah sifat alamiah perempuan. Bahkan tak terkecuali ketika hamil. Sifat manja yang semakin bertambah diimbangi pula dengan penampilan yang selalu tetap ingin terlihat menawan di hadapan suami. Sayangnya, kondisi perut yang semakin membesar dan umumnya diikuti pula dengan berat badan yang semakin meningkat tak dapat ditutupi. Beberapa baju yang dulu dipakai terlihat menawan pasti ada yang tidak muat dan tidak pula terlihat fashionable.
Itulah mengapa, ketika hamil perempuan membutuhkan beberapa fashion baru. Termasuk baju. Umumnya pula baju yang dipilih selalu diharapkan dapat menunjang penampilan. Bahkan cenderung tak memperhatikan harga. Jadi yang musti pandai-pandai mengatur harga ya suami. Tetap menuruti istri yang lagi hamil dengan pandai istilahnya. Kalau dia menginginkan baju merek A ya belikan, tapi jadi suami harus pandai memilih mana penjual yang paling murah. Kalau online gunakan saja situs pembading harga yang memiliki pengunjung hingga 5 juta perbulan, priceza.co.id.
Pilihan pakaian Perempuan Hamil
Untuk itu, perempuan hamil harus pandai dalam memilih baju agar tetap terlihat menarik. Beberapa hal yang harus dipahami:
1. Baju
Syarat utama dalam memilih baju adalah kenyamanan. Sebab perempuan hamil memiliki tingkat emosi yang mudah naik. Begitu bajunya tidak sesuai, sudah jelas emosinya akan naik. Maka kenyamanan adalah hal yang utama. Ukuran kenyamanan bisa dipilih berdasarkan selera. Bukan mengikuti tren yang ada. Misalnya jika umumnya perempuan hamil mengenakan baju terusan panjang, kalau kita tidak nyaman memakainya. Jangan dipakai hanya karena kebanyakan ibu hamil mengenakanya. Juga jangan lupa, pilihlah bahan yang mudah menyerap keringat. Sebab umumnya ibu hamil akan merasa mudah gerah. Produksi metabolismenya berbeda dengan yang tak sedang hamil.
2. Sepatu
Jangan sekali-kali tetap menggunakan sepatu dengan tumit runcing. Kecuali memang Anda sangat terbiasa dalam menggunakanya. Umumnya tingkat keseimbangan ibu hamil berbeda dengan sebelum hamil. Jadi sebaiknya gunakan sepatu dengan tumit rendah atau tanpa tumit lebih baik. Juga, pada usia kehamilan mencapai 7 hingga 9 bulan, ada baiknya anda pilih sepatu dengan ukuran yang lebih besar dari sebelumnya. Umumnya kaki semakin bertambah besar.
3. Pakaian Dalam
Untuk semua pakaian dalam, baik bra maupun celana dalam ada baiknya Anda pilih bahan katun murni. Tujuannya biar mudah menyerap keringat. Walau memang untuk perempuan hamil, pakaian dalam tak terlalu dibutuhkan. Tapi kalau beli ya beli yang dari katun, sebab juga lebih aman untuk mencegah infeksi di bagian alat kelamin.
4. Pemilihan Bra
Pada akhir kehamilan, Anda umumnya akan membutuhkan bra dengan ukuran 2 nomor di atasnya. Lingkar dada pun demikian, akan membesar 8 sampai 10. Maka sesuaikanlah ukuran dengan prediksi pertambahanya. Jangan sekali-kali beli tanpa mencobanya. Bra yang baik itu tidak menahan puting, tetapi menahan payudara.