Luka menjadi salah satu kondisi yang akan meninggalkan bekas. Nantinya bekas ini akan menurunkan estetika kulit. Agar tidak berbekas, maka perawatan noda lecet harus dilakukan secara tepat. Kali ini akan dibahas lebih lengkap lagi seperti apa cara merawat kulit yang mengalami luka lecet.
5 Cara Perawatan Luka Lecet yang Benar
Luka lecet memang sangat menyebalkan. Selain rasanya menyakitkan, luka ini juga bisa meninggalkan bekas yang mengganggu. Sejak awal munculnya luka, memang sangat disarankan cara perawatan yang tepat. Berikut adalah 5 cara merawat luka lecet yang direkomendasikan kepada Anda:1. Bersihkan Luka
Langkah pertama yang harus dilakukan begitu terjadi luka adalah membersihkannya. Bilas luka menggunakan air bersih, usahakan air mengalir. Pastikan kotoran dalam luka seperti tanah atau debu mengalir bersama dengan air tadi. Proses pembersihan ini bisa saja meninggalkan rasa perih namun sangat penting untuk dilakukan.
Pembersihan penting karena akan mencegah terjadinya infeksi. Kotoran yang ada pada luka akan memicu infeksi sehingga harus dibersihkan dengan tepat. Tak perlu memakai sabun, cukup bilas bagian luka menggunakan air bersih saja agar kotoran hilang.
2. Gunakan Antiseptik
Selanjutnya pakailah antiseptik untuk memastikan luka benar-benar dalam kondisi bersih. Pemakaian antiseptik dilakukan agar bagian luka menjadi steril demi mencegah infeksi. Salah satu jenis antiseptik yang dapat dipakai adalah Rivanol. Namun pastikan untuk menggunakan antiseptik secara hati-hati.
Pemakaian antiseptik ini juga akan menimbulkan rasa nyeri yang cukup berat. Biasanya pengaplikasian antiseptik akan meninggalkan rasa perih. Anda bisa memilih untuk memakai antiseptik atau tidak, tergantung kebutuhan dan kondisi luka yang diderita.
3. Tutup Luka
Berikutnya silakan tutup bagian luka agar terhindar dari paparan udara luar dan terjaga kebersihannya. Tutuplah bagian luka memakai perban atau kain kasa steril. Penutupan bagian luka sebaiknya dilakukan perlahan dan pastikan terasa nyaman. Jika menimbulkan nyeri, segera ubah posisi perban atau penutupan luka.
Seringkali orang membiarkan luka lecet terbuka agar cepat kering. Padahal langkah ini justru bisa meningkatkan risiko infeksi. Jauh lebih disarankan untuk menutup bagian luka agar terjaga bersih dan terhindar dari infeksi yang mempersulit proses penyembuhan.
4. Hindarkan Luka dari Air
Pastikan untuk melindungi luka dari paparan air. Kontak dengan air akan membuat luka semakin lama sembuh. Hindari air seoptimal mungkin agar luka lebih cepat kering dan sembuh total. Hindari juga kondisi lembab dan berkeringat. Usahakan untuk menjaga kondisi luka selalu kering setiap saat sehingga proses penyembuhan bisa lebih cepat.
Bagaimana jika luka ada di bagian tubuh yang sering terkena air? Anda bisa menggunakan perban anti air untuk melindungi luka. Namun sebisa mungkin tetap usahakan agar luka tidak terkena air. Gunakan produk perban yang tepat dan bisa melindungi luka secara akurat.
5. Gunakan Salep
Anda bisa mengaplikasikan salep ke bagian luka yang ada di kulit Anda. Aplikasikan produk salep yang memang bisa membantu menyembuhkan luka lecet. Gunakan produk salep yang tepat dan bisa mempercepat proses penyembuhan sekaligus memudarkan bekas luka.
Oleskan salep secara perlahan ada bagian yang terluka. Jangan sampai pengaplikasian salep justru menimbulkan luka baru pada kulit Anda. Setelah pengaplikasian salep, angin-anginkan luka agar salep cepat kering dan meresap.
Itulah tadi 5 cara tepat merawat luka lecet. Anda bisa menggunakan produk Rivanol sebagai antiseptik dalam proses penyembuhan luka. Pastikan untuk berhati-hati memperlakukan luka Anda agar proses penyembuhan bisa berjalan lebih cepat.