MUHRID

3 Nilai Plus Mengajukan Pinjaman Multiguna ke Bank Syariah

Multiguna syariah termasuk di dalam salah satu produk keuangan yang ditawarkan oleh lembaga keuangan syariah atau bank syariah, bank yang menggunakan prinsip ekonomi Islam di dalam pengelolaannya. Sebenarnya lembaga keuangan berbasis syariah ini sendiri keberadaannya juga tidak kalah banyak dibandingkan dengan lembaga keuangan konvensional yang ada di Indonesia. Apalagi produk-produk yang ditawarkan juga sangatlah banyak.

Diantaranya mungkin bagi Anda yang ingin atau memiliki rencana berangkat haji, bisa juga mengambil produk tabungan haji yang ditawarkan oleh bank syariah ini. Jika nantinya biaya sudah cukup maka bisa segera atau langsung mendaftar ke Kementrian Agama atau Kemenag. Ketercukupan dana ini termasuk diantaranya syarat daftar haji 2019 selain berkas-berkas yang lainnya.

3 Nilai Plus Mengajukan Pinjaman Multiguna ke Bank Syariah

3 Nilai Plus Mengajukan Pinjaman Multiguna ke Bank Syariah

Selain produk simpanan atau tabungan, pada dasarnya produk pinjaman juga tidak kalah populer pada bank syariah, termasuk diantaranya adalah kredit multiguna. Bahkan jika dibandingkan dengan produk pinjaman dari lembaga konvensional, maka tidak dapat dipungkiri jika seandainya pinjaman dari bank syariah ini menawarkan jauh lebih banyak keuntungan, diantaranya adalah:

  1. Jaminan halal, karena pada dasarnya sistem kerjanya menggunakan prinsip ekonomi Islam, maka tidak dapat dipungkiri jika seandainya produk-produk yang dikeluarkan oleh bank syariah ini dijamin lebih halal dibandingkan dengan lembaga keuangan konvensional, karena tidak menyertakan adanya bunga.
  2. Produk pinjaman syariah ini lebih fleksibel, artinya memang ia dapat digunakan untuk menunjang kebutuhan apapun dan untuk jenisnya sendiri juga terbilang lebih bervariatif, sehingga dapat disesuaikan dengan keinginan atau kebutuhan Anda.
  3. Risiko ditanggung bersama, jika seandainya terjadi masalah seperti kerugian di dalam usaha yang Anda jalankan, maka nantinya nilai kerugian tersebut tidak ditanggung sendiri, melainkan juga dengan bank yang bersangkutan sesuai dengan kesepakatan atau perjanjian yang telah dibuat sebelumnya.

Jadi tidak perlu ragu jika seandainya Anda ingin mengajukan pinjaman ke lembaga keuangan syariah ini, apalagi nilai pinjaman atau plafon yang ditawarkan juga terbilang cukup besar, tak kalah dengan bank konvensional.

Exit mobile version